(FOTO: Cinnamon Cafe di Jl Sultan Alauddin Makassar menyajikan ragam cake dengan sentuhan pop art/Minggu, 31 Juli 2016/Andi Nita Purnama/GoSulsel.com)
#

Berburu Nasi Penja Khas Mandar di Cinnamon Cafe

Selasa, 02 Agustus 2016 | 11:10 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com — Nasi Penja sebagai kuliner asli khas Mandar, kini bisa Anda nikmati di Kota Makassar. Cinnamon Cafe and Dessert yang sedang digandrungi anak muda Makassar menyajikan menu gurih nan lezat itu.

Kafe ini berada di Jalan Sultan Aladudin No 108, dekat dengan sekolah dan kampus. Tak heran banyak pelajar dan mahasiswa yang menghabiskan waktu untuk nongkrong sambil ngemil di sini.

pt-vale-indonesia

Nasi Penja ini adalah varian baru dari menu-menu super duper nikmat yang disiapkan oleh Cinnamon Cafe and Dessert. Uda Zikir, sang owner, tak tahan untuk tidak memperkenalkan makanan khas dari daerah kelahirannya ini.

“Nasi penja pedas adalah khas dari Mandar. Saya kan dari Mandar. Nasi penja pedas merupakan perpaduan antara nasi panas dengan ikan penja. Ikan penja, ikan asin kecil,” ujar Uda Zikir, pemilik Cinnamon Cafe and Dessert, kepada GoSulsel.com, Minggu, (31/7).

Selain menu baru ini, menu yang recommended disini yaitu nasi goreng ikan asin, spaghetti bolognese cheese, dan chicken gordon blue. Hanya dengan Rp 26 ribu Anda sudah bisa menikmati Nasi ikan penja pedas atau Nasi goreng ikan asin.(*)

FOTO-FOTO Menu makanan di Cinnamon Cafe and Dessert:


LIHAT JUGA