#

Pekan Depan PKPI Fit And Propert Tes Balon Bupati Takalar

Selasa, 02 Agustus 2016 | 17:38 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Konflik internal di tubuh Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Sulawesi Selatan antara kubu Suzanna Kaharuddin dan Takudaeng Parawansa, sangat menghambat proses penjaringan bakal calon Bupati yang diusung di Pilkada Takalar 2018 mendatang.

Setelah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) mengeluarkan surat dengan nomor AHU.4.AM.11.01-40. Pada 29 Juli lalu, terkait pemberitahuan pengangkatan pejabat sementara (Pjs) DPN PKP Indonesia Haris Sudarno untuk menggantikan ketua umum Isran Noor.

pt-vale-indonesia

Dengan adanya pemberhentian itu, Kubu Suzanna mulai bergerak cepat melakukan fit and proper tes kepada 7 bakal calon Bupati Takalar yakni, Natsir Ibrahim alias Nojeng, Syamsari Kitta, Makmur Mustakim, Andi Nurhikmah Ola Daeng Cora, Andi Makmur Sadda dan Mukhlis Matu. Penjaringan akan dilakukan pada pekan depan.

“Minggu depan kita sudah melakukan fit and proper tes kepada calon Bupati yang telah melakukan pendaftaran di PKPI,” kata Sekretaris DPP PKPI Sulsel, Muhammad Arkam saat ditemui di RM Sulawesi Baru di Jalan Patimura, Makassar, Selasa (2/8/2016).

Untuk menghindari terjadinya polimik yang berkepanjangan, dan pembukaan pendaftaran bakal calon Bupati Takalar oleh Kubu Takudaeng. Suzanna bersama pengurus lainnya akan mendatangi KPU Sulsel dengan membawa surat Kemenkumham.

Halaman:

BACA JUGA