Hindari Konflik, Pedagang Diminta Bersinergi dengan Pemkot Makassar
Makassar,Gosulsel.com – Pedagang diminta bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot). Ini solusi untuk menghindari konflik vertikal.
“Kapan tidak sinergi, maka akan ada konflik vertikal. Makanya, keduanya harus bersinergi,” kata Akademisi Unhas,Aspiannor Masrie, saat jadi pembicara tentang etos kerja PK5 & asongan, Kegiatan Fasilitasi Modal Usaha bagi PK5 dan Asongan, Jum’at (18/8/2016).
Aspiannor mengatakan, bentuk sinergitas yakni, Disperindag harus mempersiapkan penataan tempat berjualan bagi PK5 dan asongan. Namun PK5 dan asongan juga harus mau ditata ketika sudah disediakan tempat.
“Disperindag harus memberi tempat yang tertata dengan baik untuk PK5 berjualan. Dan PK5 dan asongan juga harus mau ditata,”ujarnya.
Selain itu, Disperindag juga harus mendampingi PK5 dan asongan ini setelah diberi modal oleh bank agar tidak terjadi kredit macet.
“Harus ada tim terpadu Disperindag, Kecamatan dan Kelurahan untuk mengawasi PK5 yang sudah diberi modal ini agar dapat memaksimalkan modalnya. Sehingga tidak ada lagi yang namanya kredit macet,” ungkap Akademisi Unhas inu.