#Citizen Reporter
Love Bird di Karebosi Curi Perhatian Walikota Makassar
Agus Suprayogi, peserta asal Kendari yang turun di 29 sesi mengaku antusias mengikuti perlombaan ini. Ia datang bersama 9 rekannya, dan berada di Makassar sejak Jumat pekan lalu, “Sangat semangat mengikuti event ini. Selain penyaluran hobi juga bisa bersilaturahmi dengan sesama anggota Kicau Mania dari berbagai kota di Indonesia,” tutur Agus.
Sementara itu, Bang Boy, pendiri BnR yang memotori event hari itu menuturkan dukungan pemerintah kota luar biasa hingga event ini dapat berlangsung sukses. Ia menyampaikan jika event yang digelarnya dapat menjadi ajang promosi bagi Makassar yang dapat mendongkrak penghasilan masyarakat.
“Ekonomi masyarakat bisa tumbuh dan berkembang lewat event seperti ini. Ada Rp 1,7 Triliun uang yang berputar dalam dunia burung dalam setahun. Mulai dari pakan hingga jual – beli burung yang nominalnya bisa mencapai ratusan juta rupiah,” kata Bang Boy.
Event itu juga dimanfaatkan oleh Wali Kota Danny untuk mempromosikan Makassar International Eight Festival and Forum atau lazim diistilahkan F8, undangan pun dilayangkan Danny bagi KCM untuk berpartisipasi dalam forum yang akan dihadiri oleh 15 negara serta 100 kabupaten dan kota di Indonesia. (*)