
Siswi Cantik Tampil Menawan dengan Tarian Adat Toraja Sambut SYL
Tana Toraja, GoSulsel.com – Sejumlah pelajar dari Kabupaten Toraja, tampil menawan saat melakukan tarian adat dihadapan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo beserta rombongan, Rabu (31/8/2016).
Diiringi tabuhan gendang, para penari ini terlihat cantik dan ayu dengan polesan make up dipadukan dengan baju adat Toraja. Mereka menampilkan tarian adat sebagai penyambutan atas kedatangan sejumlah tokoh penting.

Selain penampilan para pelajar ini, turut tampil Paduan Suara anggota Polwan dari Polres Tana Toraja, musik bambu dari pelajar SD di Makale.
Peringatan HUT Tana Toraja ke-59, dan Syukuran Hari Jadi ke-769 yang dipusatkan di Kolam Makale, Toraja.