Malam Penutupan, 14 Ribu Pengunjung Padati Icon Fest 2016

Minggu, 18 September 2016 | 21:43 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Indonesia’s Celebes Clohing Association (ICON) sebagai pemprakarsa event dan Dyandra Promosindo sebagai orginizing event ini memadukan konsep inudustri kreatif yang berbeda dengan penyelenggaraan event serupa, dimana hadir berbagai Experience Zone.

Program Acara yang seru yang diikuti oleh berbagai komunitas kreatif dan dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah band indie terbaik, yakni: Superman Is Dead (16/9/2016), Bligsatan, Frontxside, Critical Defacement, Build Down to Anathema, Heartlane, Ska with Klasik, Kapal Udara, KB 18, Eksekutor Mutilasi, Wax (DJ Austyn, DJ Wall, DJ Keep Huston), Makassar Rocksteady, The Ogony, Discern Middle, Freezer, Clementine dan DJ Ichaqueen.

pt-vale-indonesia

Icon Fest 2016 pada malam hari ini ditutup dengan penampilan dari Thirteen. sebelumnya mulai pukul 2 siang tadi, telah tampil beberapa band indie yang menghibur pengunjung festival ini, yaitu Beatbox, Theogony, Chicken Fighter, 7Magnificent, Painful by Kisses, Divide, dan The Game Over.

Kehadiran Band Perfomance selalu mendapat antusias yang besar dari para penikmat musik yang hadir di Icon Fest 2016, namun tidak hanya merangkul pecinta music, Icon fest 2016 juga turut menggandeng industri kuliner yang saat ini memang tengah banyak diburu oleh masyarakat, khususnya remaja di Makassar.

Hadir di area pre-function, berbagai peserta kuliner : Rumah Makan CoDa, Warung Ayam Balap, Sate Teichan, Kebab Turki, Sosis Bakar Jumbo, Gado-gado, Warung Gerobak Hijau, Warung Mas Kumis yang menghadirkan Miee Ayam dan Bakso, serta Makassar Coffee House.

Halaman:

BACA JUGA