(FOTO: Mutmainnah/@https://www.instagram.com/nanna_muthmainnah)

5 Tempat Nongkrong di Makassar yang Lebih Asyik dari Padepokan Aa Gatot

Rabu, 21 September 2016 | 15:13 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Cafe Labuana 

Labuana Cafe di Jalan Urip Sumohardjo Makassar jadi salah satu tempat favorit anak nongkrong di Makassar. Desain tempat yang ciamik di setiap ruangannya membuat pengunjung betah berlama-lama.

pt-vale-indonesia

Yang jadi andalan di tempat ini ada di lantai paling atas (rooftop). Nuansa natural didukung oleh pepohonan dan bunga-bunga yang tertata dengan baik. Pernak-pernik berupa lampu, kursi kayu dan bantalan kursi menambah asyiknya nongkrong di Labuana Cafe. And you know what? sore menjelang senja di rooftop-nya begitu indah.

Suara air dari kolam pancuran bersekutu dengan ciutan burung dari kandang-kandang yang sengaja digantung di taman Labuana Cafe. Yang pasti, suasananya tenang mendamaikan, lebih damai dari padepokan Aa Gatot, tentu saja.

(FOTO: Cafe La Buana di Jalan Urip Sumohardjo Makassar/@nanna_muthmainnah)

(FOTO: Cafe La Buana di Jalan Urip Sumohardjo Makassar/@nanna_muthmainnah)

Halaman: