#Gedung DPRD Gowa Dibakar
Brimob 1 Kompi Jaga Gedung DPRD Gowa
Makassar, Gosulsel.com – Pasca terjadinya kebakaran yang melanda Kantor DPRD Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan. Kepolisian Brimob Pelopor Polda Sulsel di terjunkan ke lokasi kejadian sebanyak 1 Ploton, Senin (26/9/2016).
Dari hasil pantauan Gosulsel.com di Polres Gowa Sulawesi Selatan, terlihat pasukan Brimob Pelopor Polda Sulsel berseragam lengkap berdiri didepan pintu masuk Polres Gowa.
Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Frans Barung Mangera saat di Konfirmasi Gosulsel.com mengungkapkan bahwa selain Anggota Sabhara Polda Sulsel, Kami juga terjunkan Anggota Brimob Polda Sulsel sebanyak 1 Ploton.
“Kami terjunkan Anggota Brimob, agar tambah di perketat lagi,” kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Frans Barung Mangera kepada Gosulsel.com
Lebih lanjut, “Satu ploton itu hanya memback up Polres Gowa saja dan satu kompinya saya taruh di Balla Lompo,” tambahnya. (*)