Kondisi pengujung di RS Siloam saat terjadi kebakaran.

Ratusan Pasien RS Siloam Makassar Dievakuasi Keluar Gedung Lewat Tangga Darurat

Rabu, 05 Oktober 2016 | 06:31 Wita - Editor: adyn - Reporter: Muhammad Nataz - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Ratusan pasien dan keluarga pasian Rumah Sakit Siloam Makassar langsung dievakuasi keluar gedung oleh petugas rumah sakit melalui tangga darurat akibat ledakan yang terjadi dilantai 8 gedung rumah sakit standar internasional tersebut, Selasa, (04/10/2016) sekitar pukul 22.30 Wita.

Ratusan pasien yang dievakuasi tersebut adalah pasien yang dirawat pada lantai 8, 7, 6 dan lantai 5 gedung.

pt-vale-indonesia

“Awalnya saya kira bom, karena suara ledakannya cukup keras, belum lagi ada juga pasien yang teriak kebakaran, makanya saya dan keluarga panik, dan cepat-cepat tinggalkan tempatku,” kata Vice salah satu pasien Rumah Sakit yang dirawat disekitar lokasi kejadian.

Vice menceritakan, sebelumnya memang terjadi ledakan besar namun beruntung tembok yang runtuh akibat ledakan tersebut tidak menjatuhi ruangan pasien.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun 2 unit mobil yang terparkir di lantai dasar gedung mengalami rusak parah karena dijatuhi reruntuhan bangunan yang ambruk.

Hingga saat ini, pihak Kepolisian belum dapat memastikan penyebab pasti terjadinya ledakan. Namun dugaan sementara, pemicu ledakan diduga berasal dari kebocoran gas pada mesin pemanas air.


BACA JUGA