
Dewan Minta PD Terminal Benahi Terminal Angkutan Darat Mallengkeri
Makassar, GoSulsel.com – Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menyayangkan pengelolaan Terminal Angkutan Darat Mallengkeri dalam hal ini PD.Terminan Makassar Metro yang hingga saat terlihat masih kumuh dan seakan tidak lagi tersentu pembangunan.
Bahkan anggota Banggar, Hamzah Hamid meminta PD.Terminal untuk fokus melakukan pembenahan sebelum menyetorkan dividen penghasilan ke Pemerintah Kota Makassar.

“Lebih baik perbaikimi saja dulu itu terminal Mallengkeri, seperti itu pelataran, janganmi dlu menyetorkan dividen kalau belum dibenahi itu Terminal, fokus saja dulu pada pembenahan-pembenahan,” ujar Hamzah Hamid.
Sekretaris Komisi D ini mengatakan, dirinya sering kali meninjau terminal angkutan darat mallengkeri dan melihat banyak fasilitas yang tidak layak pakai dan kondisi terminal yang tidak tertata rapi.
“Saya ini pengguna terminal Mallengkeri, saya sering kesana, disana itu banyak (fasilitas) yang tidak layak pakai, khusunya kondisi terminal yang banyak jalan berlubang,” pungkas Sekretaris Fraksi PAN ini.