Anak Wabup Bantaeng Jadi Ketua Relawan RMS
Bantaeng, GoSulsel.com – Relawan Muda Sulsel (RMS) semakin gencar turun kedaerah-daerah mengukuhkan Timnya di 24 Kabupaten/Kota Se-Sulsel.
Setelah menyisir Pangkep dan Takalar, rombongan Tim Relawan Muda Sulsel (RMS) melanjutkan perjalanannya ke Kabupaten Bantaeng, Senin (20/3/2017) malam.
Anak Wakil Bupati Bantaeng, Muhammad Aswan dikukuhkan sebagai Ketua Tim Relawan Muda Sulsel (RMS) Kabupaten Bantaeng.
“Saya akan menjalankan amanah ini dengan baik dan penuh tanggung jawab. Kami siap memperjuangkan Bapak H. Rusdi Masse (RMS) untuk menjadi Gubernur Sulawesi Selatan periode 2018-2023,” kata Aswan saat menyampaikan sambutan.
Lanjut Aswan, bahwa figur tepat menggantikan Bapak Syahrul Yasin Limpo adalah Sosok RMS. Olehnya dia mengikrarkan diri akan mendukung Bupati Sidrap dua periode.
“Apapun tantangan yang akan kami hadapi kedepannya, kami siap menerima konsekuensinya. Harga Mati untuk RMS 01 Sulsel,” tegasnya.
Diketahui, Kabupaten Bantaeng, adalah daerah ke 20 Deklarasi Tim Relawan Muda Sulsel (RMS).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum Relawan Muda Sulsel Abdul Jabbar A, Sekretaris Umum Andi Try Djoeddawi, Bendahara Umum Andi Sukarno Hatta dan rombongan lainnya.(*)