Anggota VI BPK RI Bahrul Akbar membuka Workshop Pemantapan Pemeriksaan dan Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2016 se KTI.

BPK Ingatkan Pemda Serahkan LKPD 2016 Sebelum 31 Maret

Rabu, 29 Maret 2017 | 11:14 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Sulsel menjadi tuan rumah Workshop Pemantapan Pemeriksaan dan Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2016 se Kawasan Indonesia Timur. Acara yang digelar oleh Badan Pemeriksa Keuangan RI dilakukan di Hotel Clarion Makassar, Rabu (29/3/2017).

Kegiatan itu untuk menyatukan persepsi sekaligus mencari jalan keluar dari berbagai persoalan terkait penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD).

pt-vale-indonesia

Anggota VI BPK RI Bahrul Akbar mengatakan, workshop dan entry meeting yang dilaksanakan sangat penting dan merupakan mandat pemerintah untuk menyempurnakan pengelolaan keuangan daerah. “BPK akan terus meningkatkan mutu pemeriksaan,”ungkap Bahrul.

Kepada pemerintan daerah, dia berharap jika sudah meraih WTP, bisa menjaga integritas daerah dalam menjalankan fungsi dan tugas masing-masing.

Pada kesempatan itu dia juga mengingatkan agar setiap daerah menyerahkan Laporan Pengelolaan Keuangannya sesuai batas waktu yang ditentukan, paling lambat 31 Maret. Karena selama ini keterlambatan mengakibatkan kerja-kerja BPK jadi terhambat.

Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo sangat mengapresiasi kegiatan ini.  Dia menyatakan, untuk agenda maha penting yang dilaksanakan BPK RI itu, Sulsel selalu siap jadi tuan rumah.

Hampir seluruh kepala daerah se Kawasan Timur Indonesia itu baik gubernur, bupati/wakil bupati hadir pada kegiatan itu. Syahrul berharap dengan adanya pertemuan itu, ke depan LKPD daerah semakin sempurna dan meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).  (*)


BACA JUGA