Wagub Sulsel Lepas Gerak Jalan Santai LP3I

Sabtu, 01 April 2017 | 09:42 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassa, GoSulsel.com – Wakil Gubernur Agus Arifin Nu’mang melepas peserta gerak jalan santai LP3I. Gerak jalan santai yang diikuti oleh keluarga besar Civitas Akademika LP3I di lepas di halaman Kampus LP3I  Jalan Perintis Kemerdekaaan Makassar Sabtu (1/4/2017). Gerak jalan santai tersebut dilaksanakan dalam rangka HUT ke 28 LP3I.

Pada kesempatan itu sebelum melepas peserta gerak jalan santai, Agus AN mengatakan bahwa Perguruan Tinggi merupakan salah satu faktor dalam mendongkrak indeks pembangunan manusia. Karena menurutnya pendidikan, kesehatan dan ekonomi adalah faktor utama dalam meningkatkan indeks pembangunan manusia.

pt-vale-indonesia

Mantan Ketua DPRD Sulawesi Selatan itu, berharap agar LP3I dapat menghasilkan alumni yang berkualitas, karena menurutnya, para alumni perguruan tinggi merupakan harapan kita semua untuk  memajukan Sulawesi Selatan lebih baik kedepan.

Orang nomor dua Sulawesi Selatan itu mengakui bahwa dibutuhkan alumni perguruan tinggi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Karena dengan keterlibatan para alumni perguruan tinggi yang berkualitas, Agus AN meyakini bahwa indeks pembangunan manusia di Sulawesi Selatan akan terus meningkat dimasa yang akan datang.(*)


BACA JUGA