KNPI Sulsel Gelar Dialog May Day
Makassar, GoSulsel.com – Menjelang hari buruh yang jatuh pada 1 Mei 2017, berbagai Ormas dan OKP mempunyai masing-masing cara dalam memperingatinya.
Sama halnya, KNPI Sulawesi Selatan dalam menyambut Hari Buruh Nasional. Imran Eka Saputra membantah jika akan ikut serta dalam aksi unjuk rasa di Bandara Sultan Hasanuddin, Senin (01/4/2017).
“Kami lebih memilih untuk menggelar Dialog ketimbang melakukan aksi unjuk rasa,” ujar Imran Eka Saputra ketika dikonfirmasi, Minggu (30/4/2017).
“Secara organisasi kami tidak akan melakukan unjuk rasa, entahlah kalau ada person yang mengatasnamakan KNPI itu bukan dari pihaknya,” akunya.
Hari Buruh, kata dia, merupakan hari libur nasional yang telah ditetapkan oleh pemerintah tahun 2016 lalu sebagai bentuk penghargaan pada buruh di Indonesia. Olehnya itu, kata Imran, pihaknya berharap agar objek fasilitas umum janganlah diganggu kalaupun mau aksi lakukanlah secara damai dan santun, kalaupun hak-hak para buruh belum diakomodasi secara menyeluruh kemukakanlah dengan cara-cara yang bijak.
“Untuk itu, kami mengajak semua elemen kepemudaan untuk duduk bersama pada Dialog May Day yang akan diadakan di Baji Areng, Sekretariat KNPI Sulsel, perlihatkanlah kedewasaan berpikir kita terhadap realitas sosial yang terjadi akhir-akhir ini,” pungkas Eka. (*)