Jalangkote Raksasa Ini Jadi Incaran Untuk Berbuka Puasa

Kamis, 01 Juni 2017 | 14:13 Wita - Editor: Irfan Wahab -

Makassar, GoSulsel.com – Salah satu kue kegemaran masyarakat Makassar yang menggunakan sambel yakni Jalangkote. Kue ringan ini bentuknya serupa dengan pastel.

Jalangkote, termasuk kue yang banyak dicari oleh ummat Islam di Makassar untuk berbuka puasa.

pt-vale-indonesia

Tapi bagaimana jadinya ukuran Jalangkote yang dijual di Jalan Toddopuli 7, Kecamatan Borong, Kelurahan Manggala ini berukuran 2 kali lipat dari Jalangkote biasanya.

Ibu Nurhayati (46) yang memang sudah menjual aneka gorengan ini, kewalahan dengan permintaan pembeli yang tak henti-hentinya mencari Jalangkote raksasa ini.

Jalangkote raksasa yang mulai booming saat memasuki bulan puasa ini bisa terjual 150-200 buah perharinya, bahkan peminatnya pun masih banyak yang mencari jalangkote khas buatan ibu nurhayati.

“Kemarin kan kita juga buka pesanan untuk jalangkote raksasa nya, tapi karena jumlah peminat yang banyak jadi kami hentikan, yang bantu juga cuma kemenekan dan anak, jadi agak kewalahan kalau mau diambil semua”. Tuturnya saat ditemui Rabu (31/5/2017).

Untuk harga perbuahnya jalangkote raksasa dibanderol Rp.10.000 dengan isi sosis dan telur yang akan menambah kenikmatan jalangkote raksasa

Selain jalangkote raksasa yang menjadi pilihan para pembeli juga terdapat jalangkote berbentuk hati yang dibanderol dengan harga Rp.12.000/buahnya.

Warung jalangkote ini buka lebih awal di jam 12.00 siangĀ  jadi untuk kalian yang ingin membeli, sebaiknya datang lebih awal atau memesan dari hari-hari sebelumnya agar tidak kehabisan.(*)


BACA JUGA