#

Optimis Diusung Gerindra, Andi Iwan Aras Mulai Lobi Partai Lain

Minggu, 20 Agustus 2017 | 13:57 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com — Bakal calon Bupati Wajo, Andi Iwan Aras (AIA) optimis bakal mendapatkan rekomendasi Partai Gerindra sebagai kendaraan politik pertama.

Hal ini dikatakan oleh tim AIA, Harmansyah. Menurutnya partai besutan Prabowo Subianto itu sudah pasti akan memprioritaskan kader.

pt-vale-indonesia

“Sebagai partai yang mengutamakan kader, Gerindra saya kira tidak ada masalah,” kata CEO Roemah Djoeang Andi Iwan Aras ini kepada Gosulsel.com, Minggu (20/08/2017).

Hanya memang, Gerindra hanya mengontrol 3 kursi di DPRD Wajo, sementara syarat 20 persen ambang batas kursi, setiap pasangan calon harus mengantongi 8 kursi usungan partai politik.

Hermasyah mengatakan, saat ini sudah ada lobi partai lain dan isyarat kuat untuk memberikan dukungan, meski begitu dia enggan untuk membeberkan partai yang dimaksud. “Biarkan itu menjadi bungkusan kami dulu,” tuturnya.

Diketahui saat ini AIA telah melakukan pendaftaran yang berproses di 3 partai, yakni Hanura, PDI Perjuangan, dan PPP. Sebagai anggota DPR RI, dia memang memiliki kemudahan akses untuk melakukan komunikasi di masing – masing jajaran DPP partai.

Dijelaskan lebih lanjut, meski saat ini AIA sibuk melakukan pekerjaannya sebagai legislator Senayan. Namun soal kesiapan untuk bertarung di Pilkada Wajo telah matang.

“Tentu beliau harus lebih mengutamakan menyelesaikan tugas apa yang harus diselesaikan, tapi soal kesiapan entah dengan cara apa lagi kami harus bertindak, sehingga dikatakan siap,” tandasnya.(*)


BACA JUGA