
Bikin Terenyuh, Begini Catatan Romantis Wapres JK untuk Istri Tercinta
Setelah paginya akad nikah di rumah, yang dipenuhi para keluarga. Itu hari terindah dalam hidupku.
Aku pertama kali melihatmu waktu kita di SMA. Kita bersebelahan kelas, Karena kau adik kelasku. Aku terpesona dengan kesederhanaanmu, walaupun kau sempat tak peduli padaku.

Aku menyukaimu pada detik pertama aku melihatmu.
Tujuh tahun lamanya aku berusaha mendekati dan meyakinkanmu, 7 tahun lamanya. Tapi engkau seperti jinak jinak merpati. Sama dengan nama jalan di depan rumahmu,, Jalan Merpati Nomor 4.
Antara mau dan tidak, sering membingungkan tidak jelas. Aku bersabar berjuang dengan waktu.
Namanya pacaran tapi kurang asyik seperti teman-teman saya yang lain. Ke mana-mana kamu dikawal oleh adik-adikmu kayak Paspampres saja.
Walaupun aku punya vespa, tapi engkau tidak pernah mau dibonceng. Selama tujuh tahun kita hanya sekali nonton bioskop. Itupun dengan teman temanmu, sehingga untuk bisa memegang tanganmu saja, sangat sulit. Tapi kutahu hal yang sulit biasanya berakhir manis.