AIA Bakal Salurkan Beasiswa Kurang Mampu Untuk 500 Pelajar di Wajo

Minggu, 17 September 2017 | 13:52 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Anggota DPR RI, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) akan membagikan beasisawa kurang mampu untuk 500 pelajar di Wajo. Dana beasisawa ini merupakan program aspirasi anggota DPR RI.

Tenaga ahli AIA, Harmansyah menuturkan, beasisawa ini akan didistribusikan dalam waktu dekat. Sebelumnya pihaknya akan melengkapi data penerima beasiswa kurang mampu tersebut.

pt-vale-indonesia

Dia menjelaskan, 500 orang pelajar dari berbagai tingkatan akan menerima bantuan tersebut, dibagi atas klasifikasi SD 200 siswa/siswi, SMP 100 siswa/siswi, SMA 100 siswa/siswi, dan SMK 100 siswa/siswi.

“Bulan ini kita buka pendaftaran dan pendataan calon penerima bantuan beasiswa kurang mampu tersebut. Ini kami hadirkan atas aspirasi masyarakat yang masih terkendala dengan biaya operasional dan keseharian anak, mereka dalam mengenyam pendidikan dengan mengawal bentuk bantuan berupa beasiswa tunai kepada penerima,” kata Harmansyah, dikutip dari keterangan tertulis yang diterima GoSulsel.com, pada Minggu (17/9/2017).

Dia berharap, dengan adanya bantuan tersebut, bisa digunakan untuk membantu biaya keseharian pelajar kurang mampu. Bantuan ini, kata dia, merupakan bantuan tunai dan dicairkan persemester (6 bulan) sekali.

“Dan beasiswa akan trus diterima sampai tamat di tiap jenjang masing-masing. Kami berharap bantuan ini bisa menjadi pendorong untuk anak-anak kita yang menempuh pendidikan akan tetapi masih terbebani biaya keseharian dalam bersekolah,” harapnya.

Lebih jauh, dia menejelaskan bahwa, bantuan beasiswa ini merupakan aspirasi yang diterima dari masyarakat Wajo. Olehnay peruntukannya betul-betul harus tepat sasaran untuk pelajar yang kurang mampu.

Untuk diketahui, persyaratan calon penerima bantuan beasiswa, yakni surat keterangan tidak mampu dari Kelurahan/Desa, Kartu Keluarga, Foto copy KTP Orang tua, Foto Copy Rapor terakhir, dan Pas Foto.

Untuk calon penerima jenjang pendidikan SD dan SMP bisa menghubungi penananggung jawab, Andi Bachtiar melalui contat person, 085299441168 dan untuk jenjang pendidikan SMA/SMK menghubungi Hamdan Hidayat melalui contat person, 085242385601.

“Atau calon penerima juga bisa langsung mendatangi Roemah Rakyat AIA yang terletak di Jalan Bau Munawarrah dengan melengkapi administrasi calon penerima,” tandas Harmansyah. (*)


BACA JUGA