Kecewa Tindakan Represif Polisi, PMII Demo di Kantor DPRD Makassar

Sabtu, 04 November 2017 | 06:00 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Sunarty - Gosulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Makassar kembali berunjukrasa. Kali ini, aksi dilakukan di depan kantor DPRD Kota Makassar,Jumat (3/11/2017). Mereka terus mendesak Kapolrestabes meminta maaf atas tindakan represif anggotanya. 

“Aksi ini sebagai bentuk bukti kekecewaan kami pada Kapolrestabe Makassar yang tidak peduli seruan kami dua hari ini. Kami meminta Kapolrestabes dan wakaporestabes segera meminta maaf secara kelembagaan di depan media dan diliput semua media,” kata Sinar Salah satu aktivis PMII Komisariat Universitas Indonesia Timur. 

pt-vale-indonesia

Aksi ini dilakukan Demi mengembalikan nama baik PMII Yang sempat tercoreng karena  Mengecam tindakan represif  polisi terhadap Kader PMII di depan Kantor DPRD Kota Makassar pada aksi peringatan hari sumpah pemuda kemarin.

“Kami berharap dengan Aksi ini kami bisa mengembalikan nama Baik lembaga kami dan kami sangat berharap Kapolrestabes bisa memenuhi keinginan kami,” kata mahasiswa  Fakultas Agama islam itu.(*)


BACA JUGA