PKK Maros Sosialisasi Genre Berencana di Sekolah
MAROS,GoSulsel.com – Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Maros Hj Suraida Hatta melakukan sosialisasi program Generasi Berencana (Genre) di SMK Widya Nusantara Maros untuk wilayah Kecamatan Mandai.
Kegiatan ini sebagai salah satu rangkaian sosialisasi program Genre di 7 kecamatan. Selain Mandai, kecamatan lain yang dilakukan sosialisasi program Genre yakni Turikale, Marusu, Tanralili, Bantimurung, Maros Baru dan Lau.
Sebagai pemateri utama dalam sosialisasi ini, Hj Suraida Hatta menyampaikan pentingnya pendewasaan usia perkawinan. Dalam sosialisasi itu, dia menyampaikan bahwa program Genre menyasar remaja agar mereka bisa menyiapkan kehidupan keluarganya kelak.
“Sehingga mampu melaksanakan pendidikan, karir, dan pernikahan terencana. Dengan program Genre, para remaja menyatakan menolak narkoba, free sex dan pernikahan dini,” ujarnya.
Dirinya juga menyampaikan apresiasi terhadap SMK Widya Nusantara Maros yang mengajarkan pembelajaran dengan pola-pola yang menekankan kepada penumbuhan karakter siswa.
“Saya percaya kalau pihak sekolah sudah mempunyai konsep yang baik bagaimana mempersiapkan siswa-siswanya untuk memperoleh pendidikan yang baik, sehingga dapat tercipta generasi yang hebat,” ungkapnya, Sabtu (4/11/2017).
Disampaikannya pula, bahwa Tim Penggerak PKK Maros bekerja sama dengan instansi terkait terus melakukan kegiatan, utamanya yang berbasis di sekolah.
“PKK menjalin kerja sama dengan instansi terkait untuk melakukan pendampingan mewujudkan Genre di Maros,” jelasnya.
Sementara Kepala SMK Widya Nusantara Maros Indah Suryandari menyambut baik peran berbagai pihak untuk bersama-sama mendorong anak-anak menjadi generasi yang hebat.
Saat ini pihaknya telah menyisipkan waktu untuk kegiatan siswa dalam mengaktualisasi kemampuan siswa sehingga tujuan Genre bisa terlaksana, yaitu melalui program Sabtu Day. Program ini disebut juga bahagia bersama yayasan dengan mengenakan pakaian adat masing-masing siswa.
Acara tersebut diisi dengan bimbingan konseling dan konseler sebaya atau kakak asuh di sekolah yang tidak meninggalkan konsep ramah anak yang diterapkan di sekolah ini.
“Alhamdulilah SMK Widya Nusantara Maros mendapat dua penghargaan sekolah ramah anak terbaik tingkat nasional dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Kami berharap akan terus mendapat perhatian dan dukungan pemerintah daerah untuk membantu menyiapkan generasi berencana,” ungkapnya.
Dalam sosialisasi itu, sebagai ungkapan rasa bahagia, Ketua Yayasan SMK Widya Nusantara Maros Hj RNgt Sri Sumarni mempersembahkan puisi kepada Ketua Tim Penggerak PKK Maros. Mendengar puisi tersebut, istri Bupati Maros HM Hatta Rahman itu tidak dapat menahan haru.(*)