Gelar Pahlawan Nasional Lafran Pane Disambut Sukacita KAHMI Maros

Sabtu, 11 November 2017 | 03:29 Wita - Editor: adyn -

Maros, Gosulsel.com – Pendiri Organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Prof H Lafran Pane menjadi satu dari empat tokoh yang mendapatkan Gelar Pahlawan Nasional dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tahun 2017 ini.

Penganugerahan gelar Pahlawan Nasional itu tertuang dalam Keputusan Presiden Nomor 115 TK Tahun 2017 ter tanggal 6 November 2017 tentang Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional.

pt-vale-indonesia

Hal tersebut mengundang sukacita bagi keluarga besar HMI seluruh Indonesia, khususunya di Kabupaten Maros.

Ketua Korps Alumni HMI (KAHMI) Kabupaten Maros M Yunus Tiro mengemukakan, jajaran pengurus KAHMI mengapresiasi kebijakan Presiden RI Jokowi tersebut.

“Alhamdulilah, bapak Presiden RI menganugrahkan Prof H Lafran Pane sebagai Pahlawan Nasional. Gelar Pahlawan Nasional untuk kakanda almarhum Lafran Pane memang sudah diusulkan HMI dan KAHMI sejak dua tahun lalu,” ungkapnya, Jumat (10/11/2017).

Menurutnya, berdasarkan jejak perjuangan yang telah diuji kesahihannya di 27 kampus di Indonesia, Prof H Lafran Pane yang mendirikan HMI pada 5 Februari 1947 layak ditetapkan Pahlawan
Nasional.

Organisasi HMI yang merupakan organisasi kemahasiswaan tertua di Indonesia telah banyak melahirkan tokoh-tokoh nasional, regional dan lokal yang mengabdi di seluruh lini kehidupan bangsa. Semua itu karena jasa Prof H Lafran Pane pendiri HMI.

“Ratusan ribu kader intelektual yang lahir dari rahim HMI turut mendinamisasi kehidupan berbangsa dan bernegara,” tambahnya.


BACA JUGA