Hari Ini, 23 Anggota Panwaslu Bajeng & Bontomarannu Dilantik

Selasa, 16 Januari 2018 | 15:25 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, Gosulsel.com – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) se Kabupaten Gowa, dilantik serentak hari ini, Senin (16/1/2018). Ada 23 anggota Panwaslu kelurahan/desa di Kecamatan Bajeng dan Bontonmarannu dilantik. 

14 Anggota Panwaslu Bajeng dilantik di Gedung Julukanaya Limbung Kecamatan Bajeng, sedangkan 9 anggota Panwaslu Bontomarannu di Aula Kecamatan. 

Ketua Panwaslu Gowa, Suharli mengatakan, setelah dilakukan pelantikan anggota Panwaslu desa/kelurahan ini diharapkan agar anggota Panwaslu siap untuk menjalankan tugasnya. 

“Karena sudah memegang amanah sebagai panwas di desa dan kelurahan masing-masing, saya berharap bapak dan ibu sekalian harus siap segera bertugas,” tutur Suharli.

Camat Bajeng, Nasrun B menitipkan harapannya kepada seluruh anggota Panwaslu yang dilantik hari ini agar mampu mejalankan tugas sesuai peraturan yang berlaku. 

“Saya berharap agar semua angota Panwaslu desa atau kelurahan mampu menjunjung tinggi nilai kejujuran, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas,” kata Nasrun dihadapan 14 anggota Panwaslu yang dilantik. 

Dalam pelantikan ini, turut hadir
Kapolsek Bajeng, Danramil Bajeng,
para kepala desa dan Lurah se-kecamatan Bajeng, Anggota DPRD Gowa, tokoh masyarakat dan tokoh Agama.

pt-vale-indonesia

Sementara itu, Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) Panwaslu Kecamatan Bontomarannu, Rivai Karim, menitipkan harapannya agar mampu menjaga amanah dengan sebaik-baiknya, menjaga independensi, profesional dan integritas sebagai pengawas Demokrasi.

“Kita tidak perlu khawatir selama kita dijalan yang benar, intinya ikuti aturan yang ada,” kata Rivai Karim. Selasa, (16/01/2018). 

Tak hanya Anggota Panwas saja, Karim mengimbau agar seluruh elemen masyarakat turut andil dalam melakukan pengawasan. 

“Hal ini mengingat minimnya tenaga pengawas baik di Kecamatan maupun Desa dan kelurahan, maka dari itu, harapan saya jika ada temuan pelanggaran silahkan laporkan ke panwaslu agar segera ditindak lanjuti,” tegas Karim dihadapan para anggota panwas yang dilantik.(*)


BACA JUGA