#Pilwakot Makassar 2018
Patut Dicontoh! Begini Rencana Laskar Ana’ Lorong Sosialisasikan DIAmi
Makassar, GoSulsel.com — Laskar Ana’ Lorong’na makin massif melakukan kerja elektoral dalam menenagkan petahan di Pilwali Makassar, Moh Ramdhan Pomanto yang berpasangan dengan Indira Mulyasari Paramastuti (Danny-Indira).
Organisasi masyarakat yang telah mengakar hingga RT/RW bahkan memiliki perwakilan tiap lorong di Kota Makassar ini, terus melakukan evaluasi dan mempermantap gerakan pemenangan.
Hal ini ditandai dengan rapat rutin yang digelar Laskar Ana’ Lorong’na Makassar, Sabtu malam (20/1/2018). Plt Ketua Laskar Ana’ Lorong’na Makassar, Herlinda Pati. SH mengatakan rapat ini merupakan bentuk persiapan bakti sosial Laskar Ana’ Lorong.
Dia menuturkan, rencananya bakti sosial ini adalah bentuk perayaan Hari Ulang Tahun Laskar Ana’ Lorong’na Makassar. Kegiatan ini juga dilaksanakan bertepatan dengan hari ulang tahun ke 44 Ketua Dewan Pembina Laskar Ana’ Lorong’na Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, pada 30 Januari 2018 mendatang.
“Rapat konslidasi Laskar dalam rangka HUT Laskar dirangkaikan HUT ketua dewan pembina Laskar Ana’ Lorong’na Makassar, pak Danny Pomanto,” kata Herlinda.
Dalam kegiatan bakti sosial mendatang, pihaknya akan menyambagi 40 Panti Asuhan yang tersebar di Makassar. Laskar Ana’ Lorongna bakal menyerahkan bantuan sembako dan uang tunai pembinaan kepada murid Panti Asuha.
“Kita akan mendatagi 40 Panti Asuhan. Sudah ada beberapa panti kita list yang akan kita datangi,” ucapnya.
Dijelaskan lebih jauh, bakti sosial bukan hal yang pertama kali dilakukan oleh Laskar Ana’ Lorong’na Makassar. Menurut dia, kegiatan ini sudah menjadi rutinitas.
“Dalam rangka memenangkan pak Danny dan ibu Indira, kami memang banyak melakukan bakti sosial. Kerja nyata seperti yang sudah diperlihatkan pak Danny selama ini,” kata dia.(#)