
Diresmikan 6 April, Masjid Agung Syekh Yusuf Dibersihkan Ratusan ASN Gowa
Gowa,Gosulsel.com – Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dikerahkan untuk membersihkan Masjid Agung Syekh Yusuf, Gowa menjelang diresmikan pada Jumat (6/4/2018).
“Masjid Syekh Yusuf dibersihkan menjelang diresmikannya setelah direnovasi. Peresmian nantinya akan dilakukan Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo (SYL). Sekaligus digunakan salat Jumat berjamaah,” kata Koordinator Renovasi Masjid, Ansar Zaenal Bate, ketika ditemui.

Menjelang peresmian nanti, Ketua DPRD Gowa ini mengatakan, fokus pengerjaan lebih ke bagian dalam dan ornamen bagian pintu depan masjid.
“Sedangkan menara masjid masih dalam tahap pengerjaan karena faktor hujan,” kata Ansar.
Tercatat ada sejumlah pendonor yang juga turut andil dalam pembangunan Masjid Agung Syekh Yusuf. Tak hanya dari Gowa, beberapa diantaranya di luar Sulawesi seperti dari Malaysia.
Diketahui, Masjid yang megah ini menelan biaya hingga puluhan miliar rupiah. Anggarannya bersumber dari Kesultanan Hasanuddin Malaysia sekitar Rp 3 miliar, Pemkab Gowa sekitar Rp 6 miliar, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel sekitar Rp 2 miliar.
Pendanaannya juga dari perbankan yakni BRI, BNI, BTN, Bank Sulsel, BNI Syariah serta Bank Mandiri Syariah. Selain itu partisipasi masyarakat yang jumlahnya sangat besar itu mengalir ke Masjid ini.(*)