Sebelum Debat Kedua, Ini Kata Ketua KPU Sulsel

Kamis, 19 April 2018 | 20:19 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, Gosulsel.com — Malam ini akan dilaksanakan debat kandidat ke dua Pilgub Sulsel. KPU mengangkat tema “Pendidikan Pelayanan Publik”.

Pada debat kali ini, KPU menggandeng 8 panelis, yakni H. Lomba Sultan, Hasrullah, Bambang Permadi Surya Kelana,. Andi Yudha Yunus, Lusia Palulungan, Subhan Djoer, A. Muin Fahmai dan Andi Zulkifli Abdullah dan dipandu oleh host Zilvia Iskandar.

pt-vale-indonesia

Ketua KPU Sulsel, Iqbal Latief mengatakan, malam ini merupakan kebanggaan masyarakat Sulsel.

“Malam ini merupakan kebanggaan, karena banyak sekali tokoh yang berkumpul di tempat ini,” kata Iqbal Latief.

Dijelaskan lebih jauh, bahwa pihaknya memang sengaja melibatkan banyak panelis dari latar belakang yang berbeda. Hal ini dilakukan untuk mengakomodir judul dan sub tema debat.

“Kita juga punya tim panelis. Tim panelis kita kali ini sangat beragam. Bukan hanya akademisi, tapi juga praktisi,” ucapnya.

Dijelaskan lebih jauh, malam ini sengaja mengangkat tema Pendidikan Pelayanan Publik. Dalam tema ini, kata dia, akan menjadi instrumen masyarakat dalam menentukan pilihan.

“Kita ingin tahu bahwa apakah pelayanan publik yang digagas, itu akan menjadi referensi masyarakat kita dalam menentukan pilihan,” tandasnya.(*)


BACA JUGA