#Pilwalkot Makassar
Laporkan KPU ke DKPP, Kuasa Hukum DIAmi: Sampai Kiamat Kita Tidak Akan Berhenti
MAKASSAR, Gosulsel.com – Pihak pasangan Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (Danny-Indira) rencana melaporkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).
Hal itu ditegaskan oleh kuasa hukum DIAmi, akronim Danny-Indira, Yusuf Gunco. Dia menegaskan, pihaknya akan melaporkan ke DKPP lantaran menganulir keputusan Panwaslu yang menerima gugatan pasangan DIAmi.
“Kita laporkan ke DKPP itu pasti. Itu mesti kita tempuh, pokoknya sampai Yaumul Qiyamah (hari kiamat) kita tidak akan berhenti,” kata Yugo, Kamis (17/5/2018).
Akan tetapi Yugo menjelaskan, pihaknya belum menerima salinan putusan hasil pleno KPU Makassar. Namun demikian, upaya men-DKPP-kan KPU Makassar sudah melalui proses pengkajian internal DIAmi.
“Kan ada sanksi nanti itu, bisa kurungan juga. Mudah-mudahan komisioner KPU diberi umur panjang, begitu juga orang-orang yang mengintervensi KPU diberi umur panjang. Mudah-mudahan doa Pak Danny dikabulkan sebagai orang terdzalimi,” tambahnya.(*)