#

Di Kantor Gubernur Sulsel, Samsat Keliling Raup Rp 40 Juta PKB

Selasa, 05 Juni 2018 | 10:27 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Salah satu inovasi Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel untuk mendekatkan diri ke pelanggan samsat dengan wajib pajak adalah Samsat Keliling.

Dengan menggunakan kendaraan roda empat, petugas mendatangi beberapa lokasi keramaian.

pt-vale-indonesia

Salah satu titik yang didatangi samsat keliling adalah Kompleks Kantor Gubernur Sulsel, tepatnya di samping Masjid Amirul Mukminin. Hampir setiap jam kerja, satu unit Samsat Keliling melayani pembayaran pajak tahunan bagi ASN dan pengunjung lainnya.

Kepala Bapenda Sulsel, Tautoto Tanaranggina, yang mendampingi Penjabat Gubernur Sulsel Sumarsono meninjau samsat keliling ini, mengatakan perhari Senin (4/6/2018) total pajak yang diperoleh mencapai Rp 40 juta.

“Pajak ini merupakan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) roda dua dan empat. Kalau jumlah perharinya, tentatif kadang Rp 20 juta atau Rp 30 juta. Ini hari lumayan banyak mencapai Rp 40 juta,” katanya.

Ia berharap, setelah pembayaran THR atau gaji 14 ASN Pemprov Sulsel, pembayaran pajak kendaraan melalui samsat keliling bisa meningkatkan. Apalagi menjelang libur cuti, ASN dapat membayar pajak kendaraan sebelum jatuh tempo.

Penjabat Gubernur Sulsel Sumarsono mengapresiasi program samsat keliling yang dikelola Bapenda. “Samsat keliling cukup efektif, pegawai tak perlu lagi ke kantor samsat untuk membayar pajak karena sudah ada di kantor gubernur,” katanya. (*)


BACA JUGA