Jembatan kembar di Sungguminasa Gowa
Jembatan kembar di Sungguminasa Gowa

Jembatan Kembar, Ikon Kota Sungguminasa akan Dipercantik

Senin, 23 Juli 2018 | 12:13 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Ryan Saputra - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM –  Jembatan kembar menjadi ikon kota Sungguminasa, Gowa segera dibenahi. Mengingat penghubung daerah di wilayah Selatan Sulsel ini kondisinya sudah tua. Jembatan ini juga akan dipercantik untuk dijadikan destinasi wisata.

Jembatan kembar yang menjadi penghubung antar daerah kami akan lakukan pembenahan di karenakan jembatan ini memiliki Potensi untuk menjadi ikon di kota,” kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum & Pemukiman Rakyat, Mundoap, saat dikonfirmasi, Senin (23/7/18).

pt-vale-indonesia

Mundoap mengatakan, peremajaan ini merupakan permintaan Bupati Gowa, yang melihat bahwa jembatan kembar mesti diremajakan karena, tampaknya sudah mulai membahayakan pengguna jalan.

“Jembatan ini memang mesti diremajakan terua terang saya sebagai Kadis PUPR, saya sangat kagum dengan bapak hal sekecil ini saja sangat di perhatikan,” tuturnya

Dia mengatakan, jembatan kembar ini memiliki tinggi tiang hingga 14 meter, dan itu mulai berkarat dan sudah menghawatirkan bagi pengguna jalan.

“Kami akan lakukan peremajaan, tentunya jembatan kembar ini akan sangat menarik. Bocoran, jembatan ini akan mempunyai tinggi tiang hingga 18 meter dan dipenuhi penerang jalan” tutupnya.(*)


BACA JUGA