Exif_JPEG_420

Cerita Penjual Bendera & Ornamen Agustusan di Gowa

Selasa, 07 Agustus 2018 | 19:54 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Ryan Saputra - Gosulsel.com

Gowa,GoSulsel.com – Penjual bendera merah putih dan ornamen Agustusan mulai marak di pinggir jalan di Gowa. Pedagang musiman ini ada setiap menjelang peringatan Hari Kemerdekaan RI.

Salah satunya, Anti yang menggelar jualannya di depan kantor Samsat Gowa, Jl Tumanurung, Kelurahan Pandang-pandang, Kecamatan Somba Opu. 

pt-vale-indonesia

Warga asal Bantaeng ini mengaku, setiap menjelang hari kemerdekaan selalu berjualan. Peringatan HUT ke-73 RI kali ini pun kembali berjualan bendara dan ornamen merah putih. 

“Selain menjual bendera merah putih, saya juga menjual ornamen merah putih, umbul-umbul beragam warna,” katanya ketika ditemui, Selasa (7/8/2028).

Ia mengaku, dengan mumentum peryaan hari kemersekaan dirinya mampu mengais reseki, walaupun barang dagangannya merupakan barang titipan.

Kata dia, untuk bendara misalnya, dengan berbagai bentuk dan ukuran, dia menjual dengan harga antara Rp 40.000-50.000 perbenderanya.

“Tergantung ukuran benderanya kalo untuk ukuran 3 meter saya jual Rp 45.000, sedangkan untuk ukuran 10 Meter saya patok harga Rp. 350.000,” katanya.

Dia mengatakan, di antara bentuk bendera yang laku di jenis bendera yang standar harganya juga lebih murah Rp 35.000.(*) 


BACA JUGA