Kepala Dinas Sosial Gowa memberi sambutan pada kegiatan Maudu Adaka Ri Gowa, Senin (19/11/2018) di Pelataran Masjid Syekh Yusuf Kabupaten Gowa/Mutmainnah/Gosulsel.com

Kadis Sosial Gowa Sukses Tertibkan ‘Rebutan’ Telur Maudu Adaka Ri Gowa

Senin, 19 November 2018 | 18:07 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Mutmainnah - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW lewat Maudu Adaka Ri Gowa kembali digelar tahun 2018.

Bertempat di pelataran Masjid Agung Syech Yusuf Gowa, acara ini berlangsung dari pukul 15.30 hingga 17.45 WITA, Senin (19/11/2018).

pt-vale-indonesia

Konsep Maudu Adaka atau juga dikenal Maudu Lompoa masih seperti tahun lalu, yakni memamerkan bakul kreasi hasil bumi dari instansi pemerintahan yakni SKPD dan kecamatan se Kabupaten Gowa.

Namun, ingin belajar dari tahun lalu, Kepala Dinas Sosial Gowa, H. Syamsuddin yang bertanggung jawab sebagai ketua panitia menyatakan kepada masyarakat untuk lebih tertib saat dimulai acara pembagian bakul dan telur maulid.

Bupati dan Wakil Bupati Gowa beserta Ketua DPRD Gowa berfoto bersama usai penyerahan piala penghargaan lomba hias bakul Maulid Nabi Muhammad SAW di Pelataran Masjid Syekh Yusuf Gowa, Senin (19/11/2018)

“Dihimbau kepada masyarakat untuk tertib dan menjaga keamanan, karena ini semua kita peruntukkan untuk seluruh masyarakat bukan untuk pejabat, akan dapat ji satu-satu,” terangnya.

Pada kegiatan tersebut, Dinas Sosial Kabupaten Gowa menyerahkan bantuan berupa beras kepada 500 kepala keluarga (KK) tergolong miskin di kabupaten Gowa. Jumlah 500 KK tersebut didapatkan dari pendataan yang telah dilakukan oleh masing-masing kecamatan di Kabupaten Gowa.(*)


BACA JUGA