Kantor Bapenda Makassar

Bapenda Makassar: Bayar Pajak Makin Mudah

Kamis, 29 November 2018 | 23:36 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Berbagai upaya dilakukan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar agar para wajib pajak di Kota Makassar mudah membayar pajaknya.

Salah satunya adalah pembayaran lewat online dengan melalui Bank Sulselbar dan Kantor Pos seluruh Indonesia.

pt-vale-indonesia

Kepala Bidang (Kabid) Pajak I dan Retribusi Daerah Bapenda Kota Makassar, Ibrahim Akkas Mula mengatakan dengan adanya layanan ini para wajib pajak tidak perlu lagi datang ke kantor pajak untuk membayar pajak.

“Dengan terbentuknya sistem palayanan tepadu di daerah Kota Makassar dimana kita telah melakukab kerjasama dengan PT Pos dan Bank Sulselbar sehingga dengan demikian memberikan kemudahan masyarakat untuk membayar pajak,” katanya.

Dengan adanya layanan tersebut, lanjut, Ibrahim Akkas Mula para wajib pajak sudah bisa membayar pajak melalui ATM Bank Sulselbar, bahkan bisa membayar pajaknya walaupun berada diluar daerah Kota Makassar melalui kantor pos.

“Jadi semua kantor pos seluruh Indonesia secara online bisa kita bayar pajak. Misalnya ada orang Makassar berada di Jakarta dan ingin membayar PBBnya di Makassar itu bisa dilakukan di Jakarta melalui kantor pos,” lanjutnya.

Ibrahim Akkas Mula juga berharap dengan adanya layanan tersebut, warga semakin taat dan tepat waktu membayar pajak. “Ke depannya kita berharap membayar pajak bukan lagi dianggap sebagai beban oleh masyarakat, tapi sdh menjadi kebutuhan yg dilakukan secara ikhlas,” harapnya.(*)


BACA JUGA