Sekretaris DPW PSI Sulsel, Nuridayanti Mas

Tolak Poligami, PSI Harap Dulang Suara Pemuda Muslim

Kamis, 13 Desember 2018 | 18:50 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Lagi-lagi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengkampanyekan sikap politik kontroversial. Dimana dengan tegas menolak Poligami. Pernyataan Ketua Umum DPP PSI, Grace Natalie ini bahkan massif menjadi materi kampanye PSI hingga ke daerah-daerah, tidak terkecuali di Sulsel.

Kontoversial? Iya, karena sebagian agama membenarkan poligami. PSI pun menyadari hal tersebut, namun disisi lain, selain murni adalah sikap PSI, hal ini juga diyakini mampu berimplikasi baik terhadap elektoral partai.

pt-vale-indonesia

Hal ini tidak ditepis oleh Sekretaris DPW PSI Sulsel, Nuridayanti Mas.Dia menuturkan, mungkin pada sebagian orang ada melakukan penolakan atas sikap PSI ini, namun hasil survey menunjukkan mayoritas menolak poligami.

“Lewat hasil survei, Pemuda Muslim di Indonesia diketahui masih cukup konservatif memegang nilai-nilai agama Islam. Tapi mayoritas pemuda muslim ternyata menolak poligami,” kata Nuridayanti, Kamis (13/12/2018).

Caleg DPRD Sulsel ini menuturkan, berdasarkan riset, 85,9 persen masyarakat menolak poligami, sehingga data itu menjadi gambaran implikasi positif ke PSI.

“Menurut peneliti dan direktur Lembaga Survei Indonesia (LSI), Burhanuddin Muhtadi di Goethe Institut terdapat 52,9 persen menolak poligami, sementara 32,9 persen yang sangat menentang poligami. Total 85,9 persen yang menolak poligami,” kata dia.

Olehnya, dia mengaku tidak khawatir dengan persepsi masyarakat yang menantang sikap PSI. “Dengan kondisi tersebut, kita tidak terlalu khawatir persepsi publik terhadap sikap politik tersebut,” tandasnya.(*)


BACA JUGA