Kodam XIV Hasanuddin dan Polda Sulsel melakukan gelar pasukan pengamanan dalam rangka kedatangan Presiden RI dan Wakil Presiden RI, Joko Widodo dan Jusuf Kalla di Lapangan Trans Studio Mall, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Jumat (21/12/2018)

2.000 Pasukan TNI-Polri Siap Kawal Jokowi-JK di Makassar

Jumat, 21 Desember 2018 | 12:55 Wita - Editor: Andi Nita Purnama -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Kodam XIV Hasanuddin dan Polda Sulsel melakukan gelar pasukan pengamanan dalam rangka kedatangan Presiden RI dan Wakil Presiden RI, Joko Widodo dan Jusuf Kalla.

Gelar pasukan pengamanan tersebut dilakukan di Lapangan Trans Studio Mall, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Jumat (21/12/2018).

pt-vale-indonesia

Hadir dalam acara gelar pasukan tersebut Pangdan XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi beserta jajarannya dan Kapolda Sulsel Irjen Pol Umar Septono, SAR.

Presiden dan wakil presiden serta rombongan dijadwalkan tiba di Makassar dalam rangka kunjungan kerja (Kunker), dan sejumlah acara lainnya.

Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Surawahadi mengatakan pihaknya bersama dengan Polda Sulsel dan juga Lantamal telah melakukan rapat koordinasi. Sebagai tindak lanjut, maka dilakukan gelar pasukan untuk  pengamanan.

“Dan kita nyatakan hari ini bahwa TNI dan polri sudah siap untuk melakukan tugas pengamanan baik RI 1 maupun RI 2 dengan keluarga, baik yang di Makassar sendiri khususnya maupun Luwu dan Tana Toraja,” ungkapnya.

Dalam pengamanan tersebut, sebanyak 2.000 personil baik dari TNI maupun Polri dikerahkan. Dimana pengamanan tersebut akan berlangsung mulai 21 hingga 24 Desember 2018.

“Kebetulan untuk hari ini ada banyak kegiatan ada pengamanan untuk RI 1 danA RI 2 kemudian pengamanan operasi lilin dan SAR dan kebetulan semuanya kita maksimalkan. Untuk pengamanan RI kita kerahkan 2.000 pasukan,” jelasnya.(*)

Reporter: Jusrianto/Go Cakrawala


BACA JUGA