Tim Emergency Response dari Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Sulawesi Selatan bergerak menuju titik banjir di Kabupaten Barru, Jumat (28/12/2018) siang sekitar pukul 13.00 WITA

ACT Sulsel Kirim Tim Emergency Response Bantu Korban Banjir di Barru

Jumat, 28 Desember 2018 | 20:57 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

BARRU, GOSULSEL.COM — Curah hujan yang tinggi yang mengguyur beberapa daerah di Sulawesi Selatan menyebabkan banjir dimana-mana. Salah satunya di Kabupaten Barru.

Sejumlah pemukiman warga di Kabupaten Barru terendam banjir bahkan fasilitas umum seperti sekolah dan rumah ibadah juga tak luput dari dampak banjir.

pt-vale-indonesia

Merespon kondisi tersebut, Tim Emergency Response dari Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Sulawesi Selatan bergerak menuju titik banjir, Jumat (28/12/2018) siang sekitar pukul 13.00 WITA.

Adalah Miswar Arifin selaku Koordinator tim Tim Emergency Response ACT-MRI Sulsel mengatakan, tim yang diturunkan sementara berjumlah 16 orang, 2 orang tim medis, 2 orang tim media dan selebihnya tim rescue. 

“Insya Allah setiba di sana kami akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, membantu evakuasi, melakukan pelayanan/bantuan medis, menyalurkan bantuan serta mendirikan posko bantuan kemanusiaan sebagai langkah untuk membantu para warga yang kini mengungsi di beberapa titik dan belum bisa kembali ke rumah mereka akibat genangan air yang belum surut,” jelas Miswar.

Hingga siang tadi, pukul 12.00 WITA hujan masih terus mengguyur. Beberapa warga yang mengungsi menempati masjid sekitar yang lebih aman dari banjir.

Begitupula arus kendaraan yang berada di beberapa titik jalur Poros Kabupaten Barru mengalami hambatan karena genangan air yang masih tinggi di daerah tersebut.(*)


BACA JUGA