sumber: internet

Rencana Keluar Liburan? Cek Prakiraan Cuaca Hari Ini

Minggu, 30 Desember 2018 | 11:08 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Bagi anda yang memiliki rencana untuk bepergian libur akhir pekan, sebaiknya menyimak prakiraan cuaca hari ini dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sulawesi Selatan, Minggu (30/12/2018)

Pagi hari kondisi cuaca berawan namun berpotensi hujan ringan di wilayah Pinrang, Parepare, Barru, Pangkep, Makassar, Maros, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bulukumba, Sinjai, Selayar, Enrekang, Sidenreng, Soppeng dan Malili.

pt-vale-indonesia

Siang hingga sore hari berpotensi hujan ringan di seluruh wilayah Sulawesi Selatan, dan hujan sedang di wilayah Masamba, Belopa dan Malili, kecuali berawan di wilayah Watampone dan Watansoppeng.

Untuk malam hari kondisi cuaca berawan dan erpotensi hujan ringan di wilayah Pinrang, Parepare, Barru, Pangkep, Makassar, Maros, Gowa, Takalar, Malili, Masamba, Belopa, Sinjai dan Bulukumba.

Dini hari besok juga berawan namun tetap berpotensi hujan ringan di wilayah Barru, Takalar, Maros. Sementara itu di wilayah Makassar, Gowa dan Pangkep berpotensi hujan sedang-lebat.

Suhu udara : 19 – 32°C, kelembapan udara : 65 – 95 %, dan kecepatan angin : Barat Daya – Barat Laut / 10 – 35 km/jam.

Selain itu, BMKG juga mengingatkan untuk waspada hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Makassar, Gowa dan Pangkep serta waspada gelombang tinggi 1.25 – 2.5 meter terjadi di Selat Makassar bagian selatan, Perairan barat Sulawesi Selatan, Perairan Kepulauan Sabalana, Perairan Kepulauan Selayar, Teluk Bone bagian selatan, Laut Flores.(*)


BACA JUGA