Agus Harimurti Yudhoyono/IST
#

Agenda Kunjungi Sulsel, AHY Minta Diantar ke Toraja dan Luwu, Ni’matullah: Susah

Kamis, 10 Januari 2019 | 20:39 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bakal menyasar Provinsi Sulawesi Selatan pada pertengahan bulan ini, Januari 2019.

Informasi ini dibeberkan langsung oleh Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah. AHY, kata Ulla -sapaan Ni’matullah, akan menyambangi 3 daerah pemilihan (Dapil) DPR RI di Sulsel. Targetnya untuk mengampanyekan partai berlambang bintang mercy itu.

pt-vale-indonesia

“AHY akan datang pada pekan kedua atau ketiga Januari 2019. Tujuannya dalam rangka kampanye Pileg. Dia mau menyentuh tiga Dapil DPR RI di Sulsel,” kata Ulla.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulsel ini melanjutkan, meski akan mengunjungi tiga Dapil DPR RI, namun tidak semua daerah didatangi. “Misalnya, Dapil I itu beliau kemungkinan ke Makassar dan Gowa, Dapil II mungkin Parepare, kemudian Dapil III mungkin ke Wajo, Sidrap dan Pinrang,” jelasnya.

Dia pun mengungkapkan, sesuai permintaan putra ketua umun DPP Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu akan berkunjung ke Luwu dan Tana Toraja. “Tapi, keinginan tersebut susah terealisasikan sebab pak AHY meminta harus menempuh perjalanan darat,” tandasnya.(*)


BACA JUGA