Warga melihat alat berat melakukan evakuasi di sekitar lokasi bencana tanah longsor di Desa Pattallikang, Kecamatan Manuju, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Minggu (27/01/2019).

BNPB Sebut Korban Meninggal Akibat Bencana di Sulsel Terbanyak di Gowa

Senin, 28 Januari 2019 | 15:00 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM – Badan Nasional Penanggulangan  Bencaan (BNPB) menyebutkan bahwa korban terbanyak akibat bencana alam yang terjadi di Sulawesi Selatan terbanyak di Kabupaten Gowa.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Minggu (27/1/2019) kemarin, dikutip dar laman act id.

pt-vale-indonesia

“Di Gowa 45 meninggal, Makassar 1 orang, Jeneponto 14 orang , Maros 4 orang, Takalar 2 orang, Selayar 2 orang, juga 7 orang masih dinyatakan hilang dan dalam proses pencarian,” ungkapnya.

Sementara hingga saat ini data yang dihimpun dari Humas Pemerintah Kabupaten Gowa, jumlah korban meninggal akibat banjir dan longsor sudah mencapai 46 orang yang berhasil ditemukan.

Berikut nama – nama korban Jiwa yang telah dievakuasi  hingga saat ini

Hari ke 1, 22 Januari 2019: 6 orang

1. Akram Al Yusran (3) warga Kelurahan Pangkabinanga

2. Rizal Lisantrio (48) warga BTN Batara Mawang

3. Sarifuddin

4. Daeng Baji warga Kecamatan Bungaya

5. Sri Hastuti, warga Kecamatan Malino

6. Lebang, warga Kecamatan Bungaya

Halaman:

BACA JUGA