Obyek Wisata Taman Bantimurung Maros
#

Disbudpar Maros Akan Serahkan Wisata Bantimurung ke Investor

Jumat, 15 Februari 2019 | 13:55 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS,GOSULSEL.COM – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Maros, akan melepas pengelolaan taman wisata alam Bantimurung kepada investor. Hal itu akan dilakukan sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Kepala Disbudpar Kabupaten Maros, Muhammad Ferdiansyah, mengatakan bahwa Dinas Pariwisata Maros mencari investor untuk bisa mengelola Taman Wisata Alam Bantimurung.

pt-vale-indonesia

“Bantimurung mau kita pihak ketigakan, supaya bisa meningkatkan PAD kita,” katanya. Jum’at (15/2/2019).

Selain itu alasan lain Bantimurung akan dipihak ketigakan karena Pemerintah Kabupaten Maros akan mengembangkan wisata baru yang berada di Kecamatan.

“Kita akan melakukan pengembangan wisata baru seperti Sungai Pute dan air terjun di Kecamatan Tompobulu. Serta wisata lainnya yang memiliki potensi,” sebutnya.

Hanya saja kata dia, jika ada Investor yang berminat, mereka harus mengikuti aturan dan mekanisme perundang-undangan yang ada.

“Bagi investor yang berminat boleh saja, tapi mereka harus mengikuti aturan serra mekanisme sesuai perundang undangan yang ada,” jelasnya.

Ferdy menambahkan untuk target PAD nya tahun ini sekitar Rp9 Miliar.(*)


BACA JUGA