Desa Cenrana, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan

Telusuri Pesona Lain dari Puncak Cenrana Sidrap

Kamis, 21 Februari 2019 | 09:59 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Nurfadillah Amir - Gosulsel.com

SIDRAP, GOSULSEL.COM — Indonesia terkenal dengan berbagai macam suku dan bangsa. Sulawesi Selatan sebagai salah satu provinsi terbagi menjadi beberapa kabupaten dan kota, salah satunya adalah kabupaten Sidenreng Rappang atau dikenal sebagai kabupaten Sidrap.

Kabupaten Sidrap memiliki berbagai keindahan alam yang jauh dari kata pengaruh industri modern. Di kecamatan Pancalautang terdapat desa yang bernama Cenrana. Terletak di pegunungan, desa ini memiliki keindahan alam yang sangat alami. Desa yang memiliki tiga dusun yang saling berjauhan tak membuat para warganya tak saling mengenal.

pt-vale-indonesia

Desa Cenrana, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan

Dusun pertama bernama dusun Pakkasaloe merupakan dusun pertama, dusun kedua bernama Copposulureng sedangkan dusun ketiga adalah Bukkere. Jarak antara dusun pertama ke dusun kedua sejauh 3 km, sedangkan jarak antara dusun satu ke dusun tiga sejauh 9 km.

Meski jarak dan rutenya yang menegangkan, namun sejauh mata memandang hanya keindahan alam yang begitu alami terlihat. Berada di dusun dua, mata akan disuguhkan dengan pemandangan yang begitu indah, sedangkan berada di dusun tiga, keindahan Danau Tempe yang begitu megah menghiasi terlihat dusun tersebut.

Desa Cenrana, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan

Halaman: