Ilustrasi sarapan/INT

Sering Tidak Sarapan? Waspada, Ini Penyakit yang Mengintai

Senin, 25 Maret 2019 | 10:44 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Nurfadillah Amir - Gosulsel.com

3. Diabetes Tipe 2

Bagi penderita diabetes tipe 2, sangat tifak dianjurkan untuk melewatkan sarapan karena dapat mengacaukan gula darahnya sepanjang hari.

pt-vale-indonesia

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa bila penderita diabetes melewatkan sarapan, kadar gula darah saat makan siang bisa naik hingga 37 persen dibandingkan jika dia rutin makan di pagi hari. Mereka yang rutin sarapan dengan mengonsumsi makanan sehat pun dikatakan memiliki kadar gula darah yang lebih stabil, sehingga dapat terhindar dari diabetes tipe 2.

Agar gula darah tubuh tetap stabil, penderita diabetes disarankan untuk sarapan dengan makanan yang kaya akan kandungan serat, protein, dan lemak sehat.

4. Penyumbatan pembuluh arteri

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang dewasa yang biasa tidak sarapan lebih rentan mengalami penyumbatan arteri jantung, dibandingkan mereka yang rutin sarapan.

Kondisi yang disebut aterosklerosis ini disebabkan oleh timbunan lemak, kalsium, dan peradangan di pembuluh arteri. Sumbatan tersebut membuat arteri menjadi keras dan menyempit. Akibatnya, rentan terkena serangan jantung dan stroke.

Meski sarapan penting, menu sarapan untuk dikonsumsi juga tak kalah penting. Pilihlah menu makanan sehat yang mengandung karbohidrat, protein, lemak, dan serat. Mengonsumsi telur, oatmeal, kacang-kacangan, yoghurt dan buah-buahan ketika sarapan juga pilihan yang tepat.(*)

Halaman: