Ratusan anak yatim binaan Rumah Zakat ngabuburit dan buka bersama di Trans Studio Makassar yang terletak di Jalan HM. Daeng Patompo, Tanjung Bunga, Rabu (29/5/2019)

Seru! Begini Kolaborasi TSM dan Rumah Zakat Bahagiakan Anak Yatim

Kamis, 30 Mei 2019 | 17:54 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Dila Bahar - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Ramadan menjadi momentum berharga bagi setiap muslim untuk berlomba-lomba meraih pahala yang berlipat. Di antara banyak amalan, kali ini, Trans Studio Theme Park Makassar bersama Rumah Zakat berbagi kebaikan Ramadan dengan memuliakan anak yatim.

Ratusan anak yatim binaan Rumah Zakat ngabuburit dan buka bersama di Trans Studio Makassar yang terletak di Jalan HM. Daeng Patompo, Tanjung Bunga, Rabu (29/5/2019).

pt-vale-indonesia

Penanggungjawab Edu Entertaintment Rudi mengaku bahagia bisa berbagi dengan yatim. Tiap Ramadan pihak TSM memang selalu memiliki agenda rutin berupa buka bersama anak yatim.

“Selain buka bersama, kami juga memberikan kesempatan agar anak-anak kita ini bisa bermain di sini, sepuas hati mereka,” terangnya saat sambutan acara.

Selain free bermain, pihak TSM juga memberikan hiburan lagu penyemangat “Jangan Menyerah” dan berbagai kuis dengan hadiah menarik.

Pada kesempatan yang sama, Branch Manager Rumah Zakat Sulsel Amir menambahkan, tidak semua anak berkesempatan bisa bermain di TSM. Bahkan, bagi sebagian orang, menikmati berbagai wahana TSM merupakan hal yang istimewa, tidak terkecuali dengan anak-anak yatim ini.

“Saya berterimakasih sekali sama kakak-kakak di TSM, semoga semua event yang digelar bisa lebih sukses dan berkah,” tambahnya.

Selain itu, Amir berpesan agar anak-anak selalu menjaga salat lima waktu dan selalu memperbaiki hubungan kepada sesama manusia serta hubungan kepada Allah Subhanahu Wa Ta Alla.

“Jadikan bulan Ramadan ini sebagai latihan supaya amalan salatnya terjaga. Sebagai seorang muslim usahakan salat subuhnya di masjid ya,” ujarnya.

Pria alumni Jurusan Teknik Unhas ini juga mengingatkan anak-anak agar tidak baku bombe (berkelahi/tidak berteman), sebab semua saling membutuhkan. “Jangan saling singgung status di medsos,” tegasnya.

Fasilitator Rumah Zakat Bidang Pendidikan, Mutmainnah Karman menerangkan anak-anak Yatim binaan Rumah Zakat yang datang tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Hal ini dilakukan supaya semua anak-anak binaan bisa merasakan keseruan bermain di TSM.

“Anak-anak ini berasal dari Palangga, Rapokalling dan Pampang,” tuturnya.

Perempuan yang akrab disapa Inna ini menghaturkan terima kasih tak terhingga, utamanya kepada donatur dan Edu Entertainment sehingga buka bersama anak yatim bisa terselenggara dengan baik.(*)


BACA JUGA