Termotivasi dari Bupati Gowa, Camat Somba Opu Percantik Masjid Amirul Mukminin
GOWA, GOSULSEL.COM – Pemerintah Kecamatan Somba Opu meresmikan Masjid Amirul Mukminin yang berada di lingkungan Kantor Camat Somba Opu, Jumat (12/7/2019).
Masjid tersebut diresmikan langsung oleh Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan yang ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti.
Sementara itu, Camat Somba Opu, Indra Wahyudi Yusuf dalam sambutannya mengatakan bahwa pembangunan masjid tersebut karena termotivasi dari Bupati Gowa yang telah merenovasi Masjid Agung Syekh Yusuf Kabupaten.
“Kami meronovasi masjid yang sudah 17 tahun beridri ini adalah berkat motivasi yang diberikan bapak Bupati Bowa yang telah membangun dan mempercantik Masjid Agung Syekh Yusuf sehingga Masjid Agung Syekh menjadi Masjid yang terindah di provinsi Sulawesi Selatan ini,” ungkapnya.
Selain itu, Indra Wahyudi Yusuf juga mengatakan bahwa pembangunan masjid tersebut adalah untuk memberikan sarana ibadah kepada seluruh aparat dan masyarakat yang ada disekitar kantor camat untuk lebih nyaman dan khusyuk dalam beribadah.
Tak hanya itu, pembangunan Masjid Amirul Mukminin menurut Indra Wahyudi Yusuf sebagai bentuk Kebersamaan dan kekompakan Pemerintah Kecamatan Somba Opu.
“Masjid ini adalah simbol kebersmaan dan kekompakan kami di Kecamatan Somba Opu. masjid ini adalah salah satu mimpi yang menjdi kenyataan dari kami semua. Karena walau pun kami tidur di tempat yang berbeda, tetapi kami harus punya mimpi yang sama. Mimpi yang sama untuk selau berbuat yang terbaik buat masyarakat, mimpi yang sama untuk menjadikan wilayah Somba Opu menjadi wilayah yang bersih, sehat, aman dan nyaman,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Adnan mengapresiasi pembangunan masjid tersebut. Menurutnya keberhasilan pembagunan Masjid Amirul Mukminin tentu berkat kerjasama yang baik Kecamatan Somba Opu.
“Hari ini kita patut begembira karena kita bisa menunjukkan kekompakan dan di antara kita semua. Jiika kita mampu menjaga kekompakan maka tidak ada pekerjaan yang berat. Saya yakin dan percaya masjid ini tidak akan bediri dengan baik jika tidak ada kekompakan kita semua,” ujarnya.
Olehnya itu, orang nomor satu di Gowa ini berharap Pemerintah Kecamatan Somba Opu tetap menjaga kebersamaan dan kekompakan yang sudah ada. Tak hanya itu Adnan juga berharap agar selalu salat berjamaah dan tepat waktu.
“Begitupun dengan pemerintahan tentunya pemerintahan tidak bisa bejalan dengan baik jika tidak ada kekompakan dan kebersamaan. Jangan lupa tetap melaksanakan salat tepat waktu di masjid Amirul mukminin ini. Tinggalkan seluruh aktifitas jika adzan berkumandang,” harap Adnan.(*)