Kepala Dinsos Makassar Berbagi Ilmu di Forum Jurnalistik

Minggu, 04 Agustus 2019 | 13:49 Wita - Editor: Dilla Bahar -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM–Kepala Dinas Sosial Kota Makassar Mukhtar Tahir menjadi pembicara di Forum Diklat Jurnalistik Jurnalis Online Indonesia (JOIN). Kegiatan ini bertempat di gedung Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Sulsel Jl.AP.Pettarani , Sabtu-Minggu (03-04/8/2019)

Kegiatan ini mengangkat tema, “Bersama Join Makassar Kita Wujudkan Jurnalis Profesional”.

pt-vale-indonesia

Mukhtar mengatakan, dengan hadirnya pelatihan ini diharapkan para jurnalis mampu meningkatkan kualitasnya.

‘Utta’ sapaan Mukhtar Tahir berharap Join Makassar mampu melahirkan Jurnalis yang handal dan membawa sebuah perubahan.

“Kita berharap dengan keberadaan JOIN mampu melahirkan Jurnalis yg Profisional dan mengedepankan Kode Etik Jurnalistik. Kita sangat mengapresiasi pelatihan Jurnalistik ini yg melaksanakan pendidikan bagi wartawan”, ungkap mantan Humas Pemkot Makassar ini.

Lanjut, ia berharap Jurnalis mampu ‘Mentracking’ atau menganalisis Isu-isu yg ada di Kota Makassar.(*)


BACA JUGA