Kegiatan silaturrahmi Rektor UMI Makassar dengan pemerintah kecamatan Parangloe dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler UMI Angkatan 64 Tahun Akademik 2019/2020 di aula kantor camat Parangloe, Kamis, 6 Februari 2020.

Silaturrahmi Mahasiswa KKN Angkatan 64, WR II UMI Pesan Jaga Marwah Almamater

Jumat, 07 Februari 2020 | 19:47 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Rusli - GoCakrawala

GOWA, GOSULSEL.COM— Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar kembali menyasar Kabupaten Gowa tahun ini. Sejumlah kecamatan di daerah ini jadi lokus.

Salah satunya Kecamatan Parangloe. Ada enam desa dan kelurahan jadi tempat pelaksanaan mahasiswa KKN Reguler UMI Angkatan 64.

pt-vale-indonesia

Rektor UMI berharap pelaksanaan KKN berjalan lancar. Segenap mahasiswa kampus hijau yang mengikuti KKN diminta menjaga maruah almamater.

“Laksanakan program KKN dengan baik. Segenap mahasiswa UMI yang jadi peserta KKN agar menjaga maruah almamater,” pesan Wakil Rektor (WR) II UMI, Prof Salim Basalamah saat menghadiri silaturrahim Rektor UMI dengan pemerintah kecamatan Parangloe dan mahasiswa KKN Reguler UMI Angkatan 64 Tahun Akademik 2019/2020 di Aula Kantor Camat Parangloe, Kamis kemarin (6/2/2020).

Turut hadir dalam kegiatan silaturrahim itu, Camat Parangloe, Mappatangka, Kapolsek Parangloe, Iptu Kasmawati, Danramil Parangloe, Kapten Inf Abd Rahman, serta para kepala desa.

Prof Salim menuturkan, program KKN merupakan tri dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian masyarakat. “Sejauh ini UMI Makassar telah menelorkan 100 ribu alumni,” sebut Prof Salim.

Koordinator Kecamatan (Korcam) Mahasiswa KKN Reguler UMI Angkatan 64, Reski Dewa Agung menyebutkan, untuk kecamatan Parangloe, jumlah peserta KKN sebanyak 84 mahasiswa.

Itu tersebar di 4 desa dan 2 kelurahan (minus Desa Lonjoboko). Dengan jumlah 6 posko. Program KKN ini, kata dia, berlangsung selama satu bulan. Terhitung mulai tanggal 21 Januari 2020 hingga 19 Februari 2020.

“Lokasi KKN merupakaan binaan UMI,” ucap Reski.

Acara silaturrahim mahasiswa KKN Reguler UMI Angkatan 64 itu diwarnai dengan penyerahan cendera mata dari Sekretaris Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat (LPKM) UMI Makassar, Dr H Abd Rauf Assegaf kepada Camat Parangloe, Mappatangka.

“Atas nama pemerintah kecamatan sangat mendukung program KKN UMI Makassar ini di Parangloe,” kunci Camat Parangloe, Mappatangka. (*)


BACA JUGA