Dukung Tenaga Kesehatan, Bosowa Berlian Motor Bagikan APD ke Faskes di Makassar
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Tahun 2020 akan ditandai sebagai tahun pandemi, hal ini akan merujuk pada keputusan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang mengumumkan virus Corona sebagai virus baru dengan tingkat penyebaran yang cepat.
Virus Corona atau dengan sebutan ilmiah adalah Covid-19 merupakan virus yang menyerang saluran pernafasan manusia. Semenjak ditemukannya kasus pertama akhir Desember tahun 2019, kini Covid-19 itu telah menjangkiti satu juta lebih manusia di dunia, dan merenggut nyawa ratusan ribu orang yang tersebar di 200-an negara didunia.
Tidak terkecuali Indonesia, sampai dengan hari ini jika merujuk pada data pemerintah bahwa telah terkonfirmasi positif terpapar Covid-19 sebanyak 7.500 orang dengan jumlah kematian rata-rata 8% dari kasus yang terkofirmasi terpapar virus Corona. Di Sulawesi Selatan sendiri terdpat 270 orang yang dinyatakan positif Covid-19, tentunya pasien terbanyak ada di Kota Makassar. Hal ini tentunya akan menyita perhatian dalam aktivitas keseharian kita.
Begitu pun dengan tenaga medis yang menjadi aktor utama untuk merawat mereka yang terpapar virus Corona. Tim medis di setiap rumah sakit rujukan tengah berjibaku menyembuhkan yang sakit dengan mengandalkan Alat Pelindung Diri (APD) seadanya. Banyak dari mereka para tenaga kesehatan yang juga terpapar virus Corona akibat menggunakan Alat Pelindung diri seadanya yang tidak sesuai dengan standar Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Sebagai bentuk kepedulian, PT. Bosowa Berlian Motor selaku Authorized Dealer Mitsubishi, melalui Departemen HRD kemudian berinisiatif untuk menyumbangkan sejumlah 350 APD lengkap untuk para tenaga medis di beberapa rumah sakit yang ada di Kota Makassar, seperti RS Ibnu Sina, RS Awal Bross, RS Pertiwi, dan RS Sayang Bunda.
Tidak hanya di beberapa rumah sakit, PT. Bosowa Berlian Motor juga membagikan APD ke beberapa puskesmas yang ada di Kota Makassar. Ini merupakan respon positif PT. Bosowa Berlian Motor terhadap semakin mewabahnya penularan Covid-19.
Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Head Dept. HRD Darmawan Dahlan selaku perwakilan dari PT. Bosowa Berlian Motor. Aksi kepedulian ini merupakan bentuk dukungan dari PT. Bosowa Berlian Motor kepada para tim dokter dan tim perawat yang telah rela mengorbankan waktu untuk tetap berada di rumah sakit maupun puskesmas dalam mengemban tugas merawat pasien yang terkonfirmasi positif terpapar virus Corona.
“Tidak banyak yang kami bisa berikan kepada tim tenaga kesehatan yang sedang bertugas. Hal yang paling bisa membantu tenaga medis yang sedang berjuang merawat yang sakit adalah tetap melakukan sosial distancing yang sekarang menjadi physical distancing agar kita semua dapat terhindar dari paparan virus Corona,” ujarnya.
Tetap menjaga pola hidup sehat dan bersih juga menjadi salah satu faktor yang berperan dalam memutus mata rantai penyebarannya. Selalu mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer setelah beraktifitas di luar ruangan juga mampu mengurangi potensi kita terpapar virus tersebut.
“Terakhir yang kami harapkan adalah agar semua masyarakat dapat mematuhi segala bentuk dan arahan dari pemerintah agar kita semua dapat segera keluar dari situasi seperti ini,” pungkasnya.(*)