Usai KPPG, Giliran AMPG Sulsel Bagikan Sembako dan Masker di Lokasi Banjir
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Golkar baru yang digaungkan Ketua DPD I, Taufan Pawe kian menggema. Setiap instruksi yang disampaikan langsung diikuti gerakan nyata oleh kader di lapangan.
Setelah kemarin, Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Sulsel yang turun berbagi sembako dan masker di lokasi banjir, kali ini giliran Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Sulsel yang terjun langsung ke lokasi banjir di Antang, Kecamatan Manggala dan Birka, Kecamatan Biringkanaya, Rabu (23/12/2020).
Penyerahan bantuan berupa makana bayi, sembako, masker, dan makanan siap saji dipimpin langsung Ketua AMPG Sulsel, Rahman Pina (RP). Ia didampingi Sekretaris DPD I Partai Golkar, Zulham Arief dan puluhan kader-kader AMPG Sulsel.
Di sela penyerahan bantuan, Rahman mengatakan, pihaknya turun langsung ke lokasi banjir untuk menjalankan instruksi Taufan Pawe yang memerintahkan kader dan fraksi untuk meringankan beban warga terdampak banjir. Ia pun mengharapkan, agar bantuan yang diserahkan bisa bermanfaat dan sedikit mengurangi penderitaan warga yang rumahnya masih terendam banjir.
“Penyerahan bantuan ini menjalankan instruksi Pak Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, harapannya kami adalah bantuan ini bisa meringankan beban warga yang terdampak banjir,” kata Sekretaris Fraksi Partai Golkar Sulsel.
Ia menegaskan, jika Partai Golkar di bawah komando Taufan Pawe harus senantiasa hadir di tengah warga jika dibutuhkan. Partai Golkar sebagai representatif warga, kata dia, tidak boleh memiliki jarak dengan warga.
“Di bawah kepemimpinan Pak Taufan Pawe, Partai Golkar harus senantiasa hadir bersama rakyat, terlebih jika ada bencana yang menimpa warga,” terang RP.
Anggota DPRD Sulsel ini pun tetap mengingatkan warga agar senantiasa menaati protokol kesehatan (Prokes) di tengah bencana. Terlebih, akhir-akhir ini warga yang terpapar virus Covid-19 kembali melambung.
“Kita juga tadi bagikan masker dengan harapan agar warga bisa menjaga diri sehingga tidak tertular Covid-19, intinya marilah kita bersama menaati protokoler kesehatan,” pinta Rahman. (*)