Claro Kembali Gelar Luxury Wedding Vaganza, Ada Banyak Pilihan Konsep Pernikahan
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Setiap tahunnya, Claro Makassar menggelar Luxury Wedding Vaganza. Tahun 2021, pihaknya kembali menggelar event ini selama tiga hari. Mulai tanggal 23 sampai 25 April dan digelar di Lobby Area Claro Makassar.
General Manager (GM) Claro Makassar, Anggiat Sinaga mengatakan bahwa kegiatan ini hadir untuk menjawab kebutuhan calon pengantin terkait konsep pernikahan mereka. Apa saja yang dibutuhkan dan diimpikannya pada momen bersejarah itu.
“Yang mana Luxury Wedding Vaganza 2021 ini didasari untuk memenuhi permintaan dan saran dari berbagai vendor dan tamu-tamu yang ingin melangsungkan pernikahan di Claro,” jelasnya.
“Wedding Expo Claro Makassar juga telah berhasil menjadi tolak ukur dan pasar yang kompetitif bagi seluruh pelaku bisnis di industri wedding,” sambung Anggiat.
Lebih jauh, Anggiat menyebut bahwa permintaan pasar terkait pernikahan begitu tinggi. Olehnya, Luxury Wedding Vaganza diharapkan mampu mendongkrak ekonomi peserta pameran.
“Wedding Expo Claro Makassar diselenggarakan dengan harapan penyelenggaraan event ini akan lebih memaksimalkan aktivitas promosi bagi para peserta pameran baik dalam sisi efektifitas maupun efisiensi waktu dan pembiayaannya,” tambahnya.
“Sedangkan bagi para calon pengantin, tentunya akan lebih memberikan kesempatan bagi mereka untuk berbelanja kebutuhan pernikahannya. Sehingga, diharapkan dapat menjadi pagelaran yang ditunggu-tunggu oleh warga Sulsel khususnya Kota Makassar,” tukas Anggiat.
Event tahunan Wedding Expo ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai vendor mulai dari Dekorasi, Wedding Organizer, pengisi acara, sampai Photobooth dan Fhotografer. Seperti Delisha Décor, Deal Décor, EsEm Décor, H.Yunan, Teman Baik Band, Eleven WO , Warna Décor, Yellow Project, Dira Décor, Jean Décor, Smile Photobooth, Senada WO, Celebrate Indonesia, El Mundo Décor, Peeko Selfie Box, IP Pro Management, Eighty Eight WO, Studio Frame Photography, The Rinra, Dalton Makassar dan Claro Makassar.
Pada wedding Expo kali ini pula Claro Makassar juga melaksanakan program pengundian Grand Prize Motor 1 Unit Honda Vario. Diperuntukkan bagi para tamu yang melakukan transaksi di event Wedding Expo ini.
Acara ini berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. Sebagaimana yang diterapkan oleh pemerintah selama ini demi mencegah penularan virus.(*)