Polisi melakukan olah TKP di lokasi penemuan orok bayi.

Diduga Dibuang Orangtuanya, Polisi Selidiki Penemuan Orok Bayi di Gowa

Selasa, 25 Mei 2021 | 16:11 Wita - Editor: Dilla Bahar -

GOWA, GOSULSEL.COM–Kepolisian resor (Polres) Gowa sedang menyelidiki penemuan orok bayi yang diduga dibuang oleh orangtuanya.

“Kita masih sementara menyelediki penemuan orok bayi dan berharap orang tua dari bayi tersebut dapat diungkap,” kata Kasubbag Humas Polres Gowa AKP Mangatas Tambunan, Selasa (25/5/2021).

Tambunan mengatakan, orok bayi yang belum diketahui jenis kelaminnya itu ditemukan di kebun milik warga yang terletak di Dusun Biringbalang, Desa Julukanaya, Kecamatan Pallangga, Senin (24/5/2021) sekitar pukul 12.30 Wita.

Warga saat itu kata Tambunan menemukan benda mencurigakan yang dibungkus kain putih (baju sekolah) dan mengeluarkan bau tak sedap di kebun milik warga tersebut.

“Setelah diperiksa, ternyata benda itu adalah orok bayi yang sudah bengkak,” kata Tambunan.

Pasca ditemukan, warga bersama pemerintah dusun setempat melaporkan kejadian tersebut ke Polres Gowa. Selanjutnya, tin inafis Polres Gowa langsung melakukan olah TKP di lokasi penemuan orok bayi malang itu.

Mayat orok bayi tersebut memiliki organ tubuh yang lengkap. Namun karena sudah membengkak sehingga tidak dapat diketahui jenis kelaminnya.

“Mayat orok bayi tersebut telah dievakuasi ke rumah sakit Bhayangkara kemarin sore,” jelas Tambunan. (*)

*Reporter: Endra Sahab


BACA JUGA