Alhamdulillah, Covid di Gowa Terus Menurun, Terkonfirmasi Sisa 1 Orang

Senin, 27 Desember 2021 | 19:22 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Penularan Covid-19 di Kabupaten Gowa terus menurun. Tercatat, hanya ada 1 orang yang terkonfirmasi dan menjalani isolasi mandiri.

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Gowa per Minggu, 26 Desember 2021, hanya terdapat 1 orang yang terkonfirmasi Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri.

pt-vale-indonesia

Sementara itu, sejak pandemi Covid-19 melanda kabupaten Gowa, sudah tercatat 7.064 orang yang telah dinyatakan sembuh setelah terpapar Covid. Sedangkan yang meninggal dunia disebabkan karena Covid-19 tercatat 166 orang.

Selain itu, 18 kecamatan yang ada di Gowa juga tercatat nol kasus Covid-19.

Dengan jumlah kasus Covid yang terus menurun, pemerintah tetap menghimbau masyarakat agar taat protokol kesehatan.

Masyarakat juga diimbau agar tak ragu-ragu mengikuti program vaksinasi yang terus digenjot oleh pemerintah. Sebab salah satu cara yang dapat menekan angka penyebaran Covid-19 adalah penyuntikan vaksin.

Di kabupaten Gowa sendiri, jumlah masyarakat yang telah divaksin Covid-19 sudah mencapai angka 56, 54 persen.

Targetnya, pada akhir Desember 2021 ini sudah mencapai angka 70 persen sehingga herd immunity atau kekebalan kelompok bisa terbentuk.

“Saat ini cakupan vaksinasi di Kabupaten Gowa berada diangka 56,54 persen maka diakhir tahun tentunya hanya bisa mencapai 66 persen,” ujar Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan belum lama ini.

“Perlu dilakukan upaya maksimal agar target 70 persen bisa terpenuhi,” sambungnya.

Untuk itu, Adnan berharap seluruh jajaran kecamatan dari bawah mulai RT/RK, Dusun/Lingkungan, Kepala Desa/lurah, Babinsa dan Babinkamtibmas ikut aktif dalam mendatangkan masyarakat untuk melakukan vaksinasi agar di akhir Desember Kabupaten Gowa mampu mencapai 70 persen cakupan vaksinasi.(*)


BACA JUGA