Ketua, M Roem dan pengurus MW KAHMI Sulsel pun melakukan pertemuan dengan ketua dan pengurus Majelis Daerah (MD) KAHMI Maros di Cafe The Clove Maros, Kamis (06/01/2022)/Ist

Bertemu di Maros, M Roem Restui Yunus Tiro Pimpin KAHMI Sulsel?

Kamis, 06 Januari 2022 | 21:31 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM — Musyawarah Wilayah (Muswil) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sulsel tidak lama lagi. Ketua dan pengurus MW KAHMI Sulsel pun melakukan pertemuan dengan ketua dan pengurus Majelis Daerah (MD) KAHMI Maros di Cafe The Clove Maros, Kamis (06/01/2022).

Ketua MW KAHMI Sulsel, M Roem mengatakan, dalam pertemuan tersebut tidak ada pembicaraan serius. Apalagi, terkait Muswil ke X KAHMI Sulsel yang akan digelar di Hotel Novotel, Makassar pada 15 dan 16 Januari nanti.

pt-vale-indonesia

“Hanya silaturahmi biasa, tidak ada agenda khusus cuman ngopi saja bersama dengan teman-teman pengurus Kahmi Maros,” ujar Mantan Ketua DPRD Sulsel ini, Kamis (06/01/2022).

Saat ditanya soal sejumlah nama yang mencuat untuk memperebutkan pucuk pimpinan MW KAHMI Sulsel, M Roem mengaku senang dan membuka ruang. Itu kepada siapa saja.

“Kami menyambut baik itu, tentu kita senang dan mendukung kepada semua teman-teman yang ingin berkiprah di wilayah,” tambah Roem.

M Roem sendiri tiba di Maros bersama dengan rombongan sekitar pukul 15.20 WITA jelang sore. Ia sebelumnya berkunjung ke Kabupaten Barru dalam agenda melantik pengurus MD KAHMI Barru.

Sementara, Ketua MD KAHMI Maros, M. Yunus Tiro, dihadapan awak media mempertegas dirinya untuk maju sebagai presidium MW Kahmi Sulsel. “Saya tidak main-main, Insyaallah saya siap. Sejauh ini kita masih intens lakukan komunikasi,” tutupnya.(*)


BACA JUGA